30 Maret 2010 pukul 23:59
aku ingin sendiri
menahan dosa dalam satu minggu
aku ingin mengabdi
menjadi tak berdaya dalam satu minggu
aku ingin diam
menjadi batu yang menangis
aku ingin berdoa
menggerakkan mulut yang banyak dosa
aku ingin minta maaf
selalu menyakiti sesama
aku ingin pasrah
selalu ingkar janji jika berjanji
aku ingin kuat
bersahabat dengan angin dan musim
aku minta maaf pada Tuhan
mengenal dunia dengan cuma-cuma
tapi sering merusaknya
aku minta maaf pada semua yang ada